Perhatikan kutipan teks berikut!
(1) Sederhananya, perubahan iklim merujuk pada perubahan permanen pada pola cuaca dan temperatur dunia yang terjadi secara gradual dan berkala. (2) Perubahan demikian dapat disebabkan oleh faktor alami, seperti erupsi gunung berapi dan aktivitas manusia. (3) Industrialisasi pada awal abad 19 merupakan titik awal terjadinya perubahan iklim, yang utamanya bersumber dari penggunaan energi fosil seperti minyak, gas dan batu bara. (4) Perubahan iklim dipicu oleh peningkatan gas rumah kaca. (5) Terutama konsentrasi karbon dioksida (CO2) dan metana (CH4) pada atmosfer bumi.
Kesalahan penggunaan tanda baca koma (,) terdapat pada kalimat...