Kuis 1 Teks Karya Fiksi
Quiz
•
World Languages
•
8th Grade
•
Practice Problem
•
Easy
Agus Setiawan
Used 15+ times
FREE Resource
Enhance your content in a minute
12 questions
Show all answers
1.
MULTIPLE SELECT QUESTION
5 mins • 10 pts
Perhatikan kutipan cerita berikut dengan saksama!
Suatu hari, saat pergi berjalan-jalan dengan para sepupunya, tiba-tiba dari jendela mobil Randu melihat kerumunan anak di pinggir jalan. Anak-anak itu tampak gembira dan bertepuk tangan. Ia melongok karena penasaran. Apakah gerangan yang membuat anak-anak itu senang?
“Lihat, Paman Tom!” teriak salah seorang sepupunya. Randu terkejut. Ketika ia memperhatikan lebih jelas dari celah kerumunan, ia melihat Paman Tom duduk di sebuah bangku dengan kotak sulapnya.
“Ih, kok dia jadi kumal, ya?” seru sepupunya lagi.
“Iya. Semenjak pekerjaannya dihentikan pihak Perpustakaan Daerah,
Paman Tom jadi tidak punya pekerjaan,” kata sepupunya yang lain.
“Akhirnya, untuk mencari uang, terpaksa ia main sulap di jalanan.”
“Sayangnya, anak-anak itu tidak tahu kalau mereka kena tipu,” kata sepupunya yang lain, “Aku sudah bosan dibohongi Paman Tom!”
Randu terdiam. Diperhatikannya terus Paman Tom hingga celah kerumunan itu menutup. Hatinya terasa tidak nyaman. Terbayang lagi peristiwa ketika ia membongkar semua rahasia sulap Paman Tom di depan para penonton. Terkenang lagi hari ketika ia mencampakkan kotak sulap itu ke lantai. Mendadak ia merasa sangat bersalah.
Berdasarkan kutipan cerita di atas, mengapa Randu terkejut (Jawaban benar lebih dari satu) …
A. Karena Randu dibohongi oleh trik sulap Paman Tom
B. Karena Randu membongkar rahasia sulap Paman Tom
C. Karena pihak Perpustakaan Daerah menghentikan pertunjukan sulap Paman Tom
D. Randu melihat Paman Tom dari celah kerumunan
E. Karena Paman Tom jadi kumal disebabkan tidak bekerja lagi di Perpustakaan Daerah
2.
CATEGORIZE QUESTION
3 mins • 15 pts
Perhatikan kutipan cerita berikut dengan saksama!
Suatu hari, saat pergi berjalan-jalan dengan para sepupunya, tiba-tiba dari jendela mobil Randu melihat kerumunan anak di pinggir jalan. Anak-anak itu tampak gembira dan bertepuk tangan. Ia melongok karena penasaran. Apakah gerangan yang membuat anak-anak itu senang?
“Lihat, Paman Tom!” teriak salah seorang sepupunya. Randu terkejut. Ketika ia memperhatikan lebih jelas dari celah kerumunan, ia melihat Paman Tom duduk di sebuah bangku dengan kotak sulapnya.
“Ih, kok dia jadi kumal, ya?” seru sepupunya lagi.
“Iya. Semenjak pekerjaannya dihentikan pihak Perpustakaan Daerah,
Paman Tom jadi tidak punya pekerjaan,” kata sepupunya yang lain.
“Akhirnya, untuk mencari uang, terpaksa ia main sulap di jalanan.”
“Sayangnya, anak-anak itu tidak tahu kalau mereka kena tipu,” kata sepupunya yang lain, “Aku sudah bosan dibohongi Paman Tom!”
Randu terdiam. Diperhatikannya terus Paman Tom hingga celah kerumunan itu menutup. Hatinya terasa tidak nyaman. Terbayang lagi peristiwa ketika ia membongkar semua rahasia sulap Paman Tom di depan para penonton. Terkenang lagi hari ketika ia mencampakkan kotak sulap itu ke lantai. Mendadak ia merasa sangat bersalah.
Kelompokkan pernyataan berikut dengan kolom benar apabila sesuai dengan kutipan cerita dan masukkan pernyataan pada kolom apabila pernyataan tidak sesuai dengan kutipan cerita!
Groups:
(a) Benar
,
(b) Salah
Paman Tom sedih dengan keadaan Randu.
Randu menyesal dengan tindakannya membongkar sulap Paman Tom.
Randu kaget dengan keadaan Paman Tom setelah tidak bekerja di Perpustakaan Daerah.
Paman Tom menyesal bermain sulap di Perpustakaan Daerah.
Randu sedih dengan keadaan Paman Tom.
3.
MATCH QUESTION
10 mins • 15 pts
Pasangkanlah kutipan cerita berikut dengan unsur intrinsik yang sesuai!
Makna denotasi di kalimat ketiga
Akhirnya penyakit ibunya semakin parah dan harus masuk rumah sakit. Dokter memvonis bahwa ibunya terkena kanker ganas. Ketika matahari tak lagi bersinar dan berganti dengan gelapnya atap langit, saat itu ibunya telah kritis. Hal yang tak terduga datang pengakuan pamannya bahwa dia adalah ayah tokoh aku.
Latar cerita di rumah sahabat saat sore
Andi adalah salah satu siswa di SMP Nusa Persada yang mendapat julukan bintang kelas. Di sekolahnya, ia terkenal dengan siswa yang suka memancing keributan. Sekalipun pandai, Ia sangat sering berurusan dengan guru BK.
Latar cerita di tanah lapang saat siang
Hasan sudah yakin dengan keputusannya. Ia menyampaikan niatnya untuk bekerja di luar negeri kepada ibunya. Setelah mendengar keinginan anaknya, ibunya merestui Hasan walau agak berat hati. Hasan berencana akan berangkat ke Jepang bulan depan.
Latar cerita di rumah sakit saat malam
Mereka kini melintasi tanah lapang yang ditumbuhi rumput dan semak. Sinar matahari yang menyilaukan mata membuat Raka terpaksa memicingkan matanya. Diusapnya keringat yang membasahi dahinya. Raka menambah cepat laju sepedanya dan mendahului Akmal. Ia ingin segera tiba di hutan kecil di depan sana agar tak kepanasan.
Makna konotasi di kalimat ketiga
Tatkala matahari sudah condong ke barat, Said meminta undur diri pada sahabatnya untuk pulang. Tidak lupa Said mengundangnya makan di rumahnya besok siang. Ia memberikan secarik kertas pada temannya. Pergilah ke ibu kota. Berikan kertas ini pada tentara yang kau temui di sana. Ia akan mengantarkanmu ke rumahku.
4.
MATCH QUESTION
10 mins • 20 pts
Pasangkan cerita dengan watak tokoh yang sesuai di bagian bawah!
Humoris
"Maaf, aku terlambat. Aku harus membantu ibu memasak dulu sebelum berangkat," ujar Dina menjelaskan.
"Tidak apa-apa, Dina. Aku mengerti, kamu memang anak yang penyayang," kata Reni.
Watak Dina?
Peduli
Pak RT: "Mari, Bapak dan Ibu sekalian! Kita harus bekerja sama agar lingkungan kita tetap bersih dan nyaman."
Warga: "Benar, Pak RT! Kami siap bergotong royong!"
Watak Pak RT?
Rajin
"Nak, kamu sudah mengerjakan PR-mu?" tanya Sang Ibu.
"Belum, Bu. Tapi tenang saja, aku akan menyelesaikannya sebelum tidur. Aku tidak ingin mendapat nilai jelek," jawab Ani.
Watak Ani?
Penakut
Mungkin dia merasa minder lah,” komentar Akmal.
“Minder kenapa?” tanya Raka heran.
“Kalah ganteng dibanding aku lah.” Akmal nyengir.
“Sudah, jangan bercanda terus. Kita berpencar saja. Kamu dari arah sini. Aku akan memutar dan muncul dari sebelah sana.” Raka memberi instruksi.
Watak Akmal?
Penyayang
"Jika kamu, aku tunjuk sebagai ketua kelompok kita, apa yang akan kamu lakukan dengan kewenangan tersebut?" Budi menunduk, "Saya sungguh tidak berani memikirkan hal tersebut."
Watak Budi?
5.
MULTIPLE CHOICE QUESTION
5 mins • 5 pts
Bacalah penggalan ulasan cerita fiksi berikut!
Di novel ini, pengarang sangat terampil dalam menggambarkan lokasi dan situasi cerita. Pembaca bisa seolah-olah berada di lokasi cerita. Penggambaran suatu tempat juga sering dilakukan secara detail sehingga pembaca mudah memahaminya.
Hal yang dibahas dalam ulasan cerita fiksi di atas adalah ….
tema
latar
alur
sudut pandang
6.
MULTIPLE CHOICE QUESTION
5 mins • 5 pts
Bacalah penggalan ulasan cerita fiksi berikut!
Narasi pada cerpen ini memang cukup membuat pembaca mengikuti alur demi alur dengan konflik yang ada. Gaya bahasa cukup sederhana sehingga langsung dapat dicerna dan nikmati. Cerpen ini termasuk pada gaya realis yang menceritakan tentang kehidupan sebenarnya dan dibalut dengan gaya imajinatif.
Pembuka cerpen ini membuat sebuah ketertarikan dengan gaya penceritaan yang halus.
Ulasan cerpen di atas berisi ….
keunggulan dalam cerpen
kekurangan dalam cerpen
identitas pengarang cerpen
penjelasan cerpen secara umum
7.
MULTIPLE CHOICE QUESTION
5 mins • 5 pts
Paragraf berikut yang berisi ulasan tentang kekurangan dalam karya cerita fiksi adalah ….
Cerpen merupakan sebuah bentuk yang utuh yang didukung unsur-unsur di dalamnya. Salah satunya adalah unsur imajinatif.
Cerpen ini menceritakan tentang kemelut batin yang dialami tokoh aku. Pergulatan atau konflik batin dalam cerpen ini memang sangat kental.
Akhirnya penyakit ibunya semakin parah dan harus masuk rumah sakit. Dokter memvonis bahwa ibunya terkena kanker ganas. Dan saat ibunya telah kritis, terjadi sebuah cerita yang menegangkan yakni pengakuan pamannya bahwa dia adalah ayah tokoh aku.
Isi dari cerita pun dibuat tergesa-gesa oleh pengarang dan terlalu banyak konflik. Kesan pertama dari saya, pengarang ingin mengetengahkan konflik batin, namun setelah dibaca keseluruhan ternyata tidak.
Create a free account and access millions of resources
Create resources
Host any resource
Get auto-graded reports

Continue with Google

Continue with Email

Continue with Classlink

Continue with Clever
or continue with

Microsoft
%20(1).png)
Apple
Others
Already have an account?
Similar Resources on Wayground
10 questions
FABEL
Quiz
•
8th Grade
13 questions
Unit 5 Grammar Review - Past simple of the verb "be"
Quiz
•
8th - 9th Grade
10 questions
Kuis Bahasa Indonesia
Quiz
•
7th Grade - University
15 questions
BAHASA MELAYU TINGKATAN 1 ( KATA GANTI )
Quiz
•
7th - 11th Grade
13 questions
Causative have/get 1
Quiz
•
8th Grade
15 questions
Las Vocales y el Alfabeto
Quiz
•
8th Grade
10 questions
Latin 1st declensions
Quiz
•
8th Grade
10 questions
Buku Non Fiksi
Quiz
•
KG - 12th Grade
Popular Resources on Wayground
5 questions
This is not a...winter edition (Drawing game)
Quiz
•
1st - 5th Grade
25 questions
Multiplication Facts
Quiz
•
5th Grade
10 questions
Identify Iconic Christmas Movie Scenes
Interactive video
•
6th - 10th Grade
20 questions
Christmas Trivia
Quiz
•
6th - 8th Grade
18 questions
Kids Christmas Trivia
Quiz
•
KG - 5th Grade
11 questions
How well do you know your Christmas Characters?
Lesson
•
3rd Grade
14 questions
Christmas Trivia
Quiz
•
5th Grade
20 questions
How the Grinch Stole Christmas
Quiz
•
5th Grade
